Thursday, April 11, 2013

Kelompok Dinosaurus – Saurischians

Kelompok Dinosaurus – Saurischians
Kelompok Dinosaurus – Saurischians

Dalam artikel sebelumnya, kita membahas secara singkat mengenai salah satu kelompok besar dalam pembagian jenis Dinosaurus Ornithischians. Sebenarnya, selain Ornithischians, kelompok besar lain yang mendominasi hampir semua kehidupan di Planet Bumi adalah Saurischians (pinggul kadal); nama ini diberikan karena susunan tulang yang ada pada bagian pinggul jenis Dinosaurus ini sama dengan yang terdapat pada jenis reptil lain. Selain itu, karakteristik lain yang dimiliki adalah tangan yang berbentuk asimetri, memiliki ibu jari besar, juga terdapat cakar besar. Di bagian tulang belakang terdapat beberapa persendian. Awal kemunculan jenis Saurischians justru lebih mendominasi daripada Ornithischians. Bahkan, Saurishians merupakan kelompok superior pada akhir periode Triassic. Sampai sekarang, telah diketahui ada sekitar 600 spesies Saurischians yang hidup pada saat itu.

Prosauropod dan Sauropod

Seperti jenis hewan lain, Saurischians terbagi menjadi beberapa kategori yang lebih kecil diantaranya Sauropodomorphs dan Theropods. Hampir semua pemakan tumbuh-tumbuhan yang dikategorikan dalam kelompok Saurischians adalah Sauropodomorphs. Salah satu anggota dari Sauropodomorphs yang paling dikenal di antara semua Dinosaurus herbivora adalah Prosauropod. Hewan ini adalah herbivora berukuran besar yang pertama muncul. Prosauropod memiliki cakar yang berkembang dengan baik, leher panjang, dan banyak gigi berbentuk seperti daun. Sebagian besar mampu berjalan dengan dua maupun empat kaki. Prosauropod juga memiliki beberapa jenis, bahkan sebagian juga ada yang berukuran kecil yaitu Thecodontosaurus dan Anchisaurus (panjang 1 atau 2 meter saja). Jenis yang berukuran besar termasuk Plateosaurus dan Riojasaurus (panjang hingga 6 meter). Prosauropods banyak ditemukan di akhir periode Triassic dan awal Jurassic, tapi menglami kepunahan pada pertengahan Jurassic. Generasi berikutnya dari Prosauropod adalah Sauropod.

Sauropod adalah hewan terbesar yang pernah ada di Planet Bumi, dan merupakan salah satu Dinosaurus paling populer. Karakteristik unik yang dimiliki jenis ini antara lain ekor panjang, kepala kecil, dan leher panjang. Mereka berjalan dengan 4 kaki dan panjang tubuhnya mencapai 30 meter, berat keseluruhan tubuhnya mencapai 50 ton. Mereka mulai muncul di akhir periode Triassic, jumlahnya berkurang drastis pada periode Jurassic, tapi berhasil mempertahankan jenisnya sampai akhir Cretaceous.

Theropod

Sebagian jenis Dinosaurus yang paling terkenal saat ini adalah jenis Theropod. Semua jenis Dinosaurus pemakan daging adalah Theropod dan memiliki gigi berbentuk seperti gergaji. Karakteristik lain yang dimiliki jenis ini adalah persendian di rahang bawah yang berfungsi seperti peredam getaran atau meningkatkan mobilitas. Hewan ini memiliki beberapa lubang di tengkorak, sedikit jari, dan memiliki bulu. Ukuran karnivora ini beragam mulai dari panjang 1 sampai 15 meter dan berat dari beberapa kilogram sampai ton.

Mereka hidup di akhir/pertengahan periode Triassic sampai akhir periode Cretaceous. Beberapa jenis Dinosaurus yang muncul pertama kali di Bumi (Herrerasaurus dan Eoraptor) dikategorikan sebagai Theropods. Anggota lain termasuk Tyrannosaurus, Giganotosaurus, dan Carcharodontosaurus; mereka adalah biped (berjalan dengan dua kaki) terbesar dari semua jenis Dinosaurus. Theropods tidak dapat terbang, tapi ternyata burung juga merupakan keturunan dari Theropods yang mengembangkan kemampuan untuk terbang.

No comments:

Post a Comment